Sunday 15 November 2015

SEJARAH DAN PENGERTIAN ILMU FISIKA

Unknown

sejarah dan pengertian fisika
Fisika satu kata yang sudah tidak asing bagi kita, apalagi bagi kita yang masih berstatus sebagai pelajar tentunya fisika sudah sangat akrab sekali. Namun, seringkali ketika ditanya tentang apa itu fisika kebanyakan orang tidak mengetahuinya. Hal ini disebabkan karena mungkin selama proses belajar di sekolah hanya sekedar menerima materi, materi, dan materi saja. Tanpa dijelaskan lebih detail terlebih dahulu tentang apa itu pengertian fisika serta asal-usulnya. Disni saya akan mencoba menjelaskan secara singkat tentang apa yang dimaksud fisika? Hal ini ditujukan supaya kita lebih mengenal apa yang sedang dipelajari, sehingga lebih memahami tentang fisika. 

Fisika sudah berkembang ketika kebudayaan Harappa sejak 2400 SM, yang menggunakan benda untuk menghitung dan memperkiraakan sudut bintang diangkasa. Manusia juga senantiasa memperhatikan benda-benda yang berada disekitarnya kenapa buah mangga bisa jatuh ke bawah dan kenapa air mengalir dari gunung menuju ke laut. Hal inilah yang ikut mendorong lahirnya ilmu fisika. Kata fisika berasal dari bahasa Yunani yang berarti “alam”. Fiska adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang sifat dan gejala-gejala benda di alam. Gejala-gejala ini berawal dari apa yang dirasakan oleh indra kita, misalnya pendengaran menemukan bunyi dan penglihatan menemukan optik. Gejala-gejala alam ini terbagi menjadi dua sifat, yaitu  bersifat mikroskopis (elektron mngelilingi inti atom) dan bersifat makroskopis (bumi mengelilingi matahari). Secara garis besar fisika dapat dibagi menjadi dua kelompok yaitu fisika klasik dan fisika modern. Fisika klasik berkembang sekita tahun 1600, yaitu pada era Newton yang merumuskan tentang gerak benda dan Galileo yang merumuskan tentang benda jatuh. Sedangkan fisika modern berkembang sekitar tahun 1900, yaitu pada era teori relativitas Ensatain dan radioaktivitas oleh keluarga Curie.  

Fisika merupakan ilmu yang mendasar yang berhubungan dengan struktur dan perilaku benda dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kita perlu untuk mengetahui dan mempelajarinya. Baik cukup sekian postingan tentang pengertian fisika semoga bermanfaat.


0 komentar:

Post a Comment

“Terima kasih telah membaca artikel di blog saya, silahkan tinggalkan komentar”